Saturday, January 19, 2019

GarudaMiles - Keuntungan menjadi Platinum Member GFF

Bagi anda yang merupakan pekerja kantoran, bisnis ataupun siapa saja yang sering bepergian dengan menggunakan pesawat Garuda. Program Garuda Frequent Flyer (GFF) atau Garuda Miles merupakan sebuah program yang patut untuk tidak anda lewatkan.

Sky Priority Garuda
Terbang dengan menggunakan pesawat Garuda dengan menggunakan GFF, maka anda akan berkesempatan untuk mendapatkan berbagai manfaat dan kemudahan. Apalagi, jika tingkat Garuda Miles anda sudah mencapai level Platinum. Sebagaimana diketahui, Garuda merupakan salah satu maskapai yang merupakan member daripada SkyTeam. Tingkat keanggotaan Garuda Gold adalah sama dengan keanggotaan SkyTeam Elite, sedangkan Garuda Platinum adalah sama dengan keanggotaan SkyTeam Elite Plus

SkyTeam Elite Plus ini merupakan level anggota paling tinggi. Maka dari itu, banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan ketika sudah mencapai tingkat ini. Di tiket boarding pass kita, akan tertulis Sky Priority jika tingkat keanggotaan kita sudah mencapai level Platinum.

Apa saja fasilitas yang kita dapatkan ketika ketika sudah mencapat tingkat Platinum:
1. Check-In di counter khusus Garuda yang bertanda Sky Priority. Bisa dibedakan di counter ini disediakan tempat duduk apabila terjadi antrian. Selain itu, pengambilan bagasi kita juga dibedakan dari bagasi penumpang lainnya.

Jalur check-in khusus
2. Selain check-in counter khusus, untuk pemeriksaan tiket maupun masuk ruang pesawat, untuk pelanggan Garuda Platinum, juga disediakan jalur khusus yang notabene juga relatif lebih sepi jika dibandingkan jalur pelanggan biasa.

Jalur pemeriksaan khusus
3. Masuk Lounge gratis. Di beberapa bandara, semisal di Terminal-3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta, juga disediakan Lounge yang berbeda antara Platinum dengan Gold member. Lounge untuk Platinum member lebih dikhususkan untuk Business Class. Lounge ini menurut saya merupakan fasilitas yang cukup penting karena selain tempat untuk menunggu jadwal keberangkatan dimana kita bisa lebih bersantai jika dibandingkan di ruang tunggu, kita juga bisa mengisi perut kita dengan makanan yang disajikan secara gratis. Mimin berpendapat mendapatkan fasilitas lounge adalah salah satu motivasi kuat untuk mendaftar member GFF. Paling tidak, tingkat keanggotaan kita harus pada tingkat Gold untuk mendapatkan fasilitas ini.

Selain itu, member Platinum juga berkesempatan mengajak satu orang tamu untuk dapat masuk ke lounge Garuda yang juga menggunakan pesawat Garuda di hari yang sama.

Fasilitas lounge dengan makanan dan minuman
Diatas adalah beberapa manfaat utama dalam menjadi pengguna Platinum Garuda. Tentu saja masih banyak manfaat lainnya, yang bisa dilihat pada tautan berikut.       

Oleh karena itu, jangan lupa untuk memasukkan nomor Garuda Miles rekan sekalian ketika bepergian dengan menggunakan pesawat Garuda.

Salam.

No comments:

Post a Comment